PT Timah Tbk

PT Timah Dukung Bangun Pujasera di Desa Bencah, Jadi Pusat Baru Ekonomi Warga

BANGKA SELATANPT Timah Tbk terus konsisten menghadirkan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat desa.

Kali ini, perusahaan memberikan bantuan pembangunan Pusat Jajanan Serba Ada (Pujasera) di Desa Bencah, Kabupaten Bangka Selatan, Jumat (15/8/2025).

Pujasera tersebut diharapkan menjadi sentra perdagangan baru sekaligus ruang interaksi masyarakat.

Warga kini memiliki tempat yang lebih representatif untuk menjual berbagai produk lokal, mulai dari hasil pertanian, tangkapan ikan, hingga kuliner khas Desa Bencah.

Baca juga  PT Timah Tbk Gelar Dialog Terbuka dengan Warga Bukit Layang, Bahas Pembagian Wilayah Tambang

Kepala Desa Bencah, Heri Purnomo, mengapresiasi langkah PT Timah. Menurutnya, pembangunan Pujasera akan berdampak signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi masyarakat dan peningkatan Pendapatan Asli Desa (PAD).

“Pujasera ini memang dirancang untuk menopang ekonomi masyarakat. Alhamdulillah, pasar desa kita sudah bisa menyumbang PAD hingga Rp100 juta per tahun, dengan adanya Pujasera tentu akan semakin meningkat,” ujar Heri.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!