Baru 30 Persen, Dinas PUPR Pangkalpinang Kejar Target Serapan Anggaran di Ujung Tahun
PANGKALPINANG, MEDIAQU.id — Hingga akhir Oktober 2025, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pangkalpinang mencatat realisasi penyerapan anggaran baru mencapai sekitar 30 persen.
Meski demikian, pelaksanaan berbagai proyek infrastruktur di ibu kota Provinsi Kepulauan Bangka Belitung ini diklaim masih berjalan sesuai jadwal atau on schedule.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang Kota Pangkalpinang, Agus Salim, menjelaskan bahwa angka penyerapan tersebut didominasi oleh pembayaran uang muka untuk proyek-proyek fisik yang sedang berjalan.
“Penyerapan anggaran rata-rata baru 30 persen dari 29,6 miliar, karena sebagian besar masih dalam tahap uang muka. Biasanya pekerjaan fisik selesai 100 persen baru pencairan keuangan bisa mencapai 100 persen,” ujarnya kepada Mediaqu.id, Selasa (28/10/2025).
Menurut Agus, kondisi ini merupakan hal yang wajar dalam siklus pelaksanaan proyek pemerintah. Tahapan administrasi, lelang, dan kontrak yang membutuhkan waktu relatif panjang di awal tahun membuat penyerapan anggaran baru meningkat signifikan menjelang akhir tahun.
“Yang penting progres fisik di lapangan berjalan sesuai kontrak dan tidak ada keterlambatan. Sampai saat ini semua kegiatan masih on schedule,” tegasnya.
Untuk memastikan hal tersebut, Dinas PU melakukan pengawasan ketat terhadap seluruh kegiatan fisik. Setiap proyek dimonitor secara berkala melalui laporan mingguan dan tinjauan langsung ke lapangan agar tidak terjadi deviasi waktu maupun kualitas pekerjaan.




