BANGKA SELATAN – Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid memantau sekaligus menyerahkan bantuan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) di kantor Pos, Kecamatan Toboali, Sabtu (15/4/23).
Didampingi Sekda Bangka Selatan, Eddy Supriadi, Riza menyerahkan bantuan beras kepada perwakilan 5.859 kepala keluarga yang tersebar di 8 kecamatan, 50 desa dan 3 kelurahan yang ada di wilayah Kabupaten Bangka Selatan.
“Cadangan beras pemerintah didistribusikan oleh Bulog melalui PT. Pos Indonesia. Untuk di Kabupaten Bangka Selatan ada 5.859 kepala keluarga,” terangnya di konfirmasi Mediaqu melalui via selular.
Kepada perwakilan penerima bantuan, untuk menggunakan beras ini dengan baik dan sesuai kebutuhan dan jangan sampai dijual kembali. Dia juga berharap agar dapat meringankan beban masyarakat terutama menjelang Idul Fitri 1444 Hijriah.
“Adapun tujuan bantuan ini adalah untuk menjaga daya beli masyarakat dan mengendalikan laju inflasi,” tutupnya.
Sementara itu, Kepala Pos Indonesia cabang Toboali, Sopian mengatakan penyaluran bantuan sosial beras ini sudah dimulai sejak tanggal 11 April 2023.
“Dan hari ini penyaluran beras selesai. Data penerima bantuan sudah ditetapkan pemerintah pusat, sudah ada kriterianya, kami tinggal menyalurkan saja,” ucapnya. (Suf)