BANGKA SELATAN – Semarak event pariwisata di Kabupaten Bangka Selatan tak pernah berhenti. Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bangka Selatan menggelar Event Kemilau Pesona Bangka Selatan.. Event tersebut akan dipusatkan di Kota Toboali pada 21-22 Oktober 2023 mendatang.
Kepala Dinas Pariwisata Kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Bangka Selatan, Firmasnyah memastikan Event Kemilau Pesona Bangka Selatan ini bakal semarak. Pasalnya, acara ini akan memadukan berbagai aspek kebudayaan, seni maupun kuliner yang beragam di Negeri Junjung Besaoh.
Beberapa rangkaian acara akan memukau dan mempesona pengunjung. Mulai dari Habang Festival yang merupakan Kompetisi Tari Kreasi dan Band se- Kepulauan Bangka Belitung, Festival Kuliner Tradisional, Pameran UMKM, dan masih banyak lagi.
“Kemilau atau kilau adalah metafora cahaya yang gemerlap. Event ini menggambarkan semangat perubahan yang berkelanjutan untuk Bangka Selatan. Sebagai bagian dari upaya untuk menjadi lebih baik, lebih kreatif, dan lebih berdaya. Event ini mengusung semangat Asak Kawa kita Pacak yang berarti, Jika kita mau, kita pasti bisa,” ungkapnya kepada Mediaqu, Senin (11/9/23).
Ia mengajak semua masyarakat Negeri Junjung Besaoh untuk turut meramaikan event ini, dan berharap kegiatan ini dapat memberikan dampak yang signifikan pada sektor ekonomi terutama UMKM dan meningkatkan kunjungan wisatawan ke Bangka Selatan.
“Kita semua adalah bagian dari upaya untuk mencerminkan ribuan potensi yang dimiliki oleh Bangka Selatan yang mempesona melalui berbagai rangkaian acara yang telah dirancang dengan cermat. Pertunjukan yang akan digelar dalam event ini, menunjukkan keragaman pesona yang dimiliki Bangka Selatan,” pungkas Firmansyah. (Suf)