Safari Ramadhan, Safrizal : Sebagai Ajang Silahturahmi

BANGKA TENGAH – Hari empat Ramadhan 1445 Hijriyah, Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Safrizal Zakaria Ali, melakukan safari Ramadhan di Masjid Jami’atul Khoirot, Desa Namang, Kabupaten Bangka Tengah, Jumat (15/3/24).

Safrizal mengatakan, kegiatan safari ramadhan merupakan program tahunan Pemerintah Provinsi Bangka Belitung sebagai upaya menjalin silaturahmi bersama tokoh agama, tokoh masyarakat, dan jemaah masjid.

 “Alhamdulillah, hari ini dengan ridha Allah SWT, kita berjumpa bersilaturahmi bersama jemaah. Kita berharap puasa yang menjadi dimensi ibadah, sebagai penciptaan ketakwaan kita kepada Allah, karena ujung dari puasa adalah ketakwaan,” ujar dia.

Bacaan Lainnya

Didampingi Sekretaris Daerah Pemerintah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung Naziarto. Ia berharap, seluruh masyarakat di Negeri Serumpun Sebalai menjaga toleransi, hubungan harmonis dan kebersamaan di tengah kehidupan masyarakat yang beragam dari berbagai etnis.

“Perintah-Nya, walau berbeda-beda kita disuruh silaturahmi, hidup bertoleransi, hidup saling memahami. Babel ini daerah pluralitas yang tinggi, tetapi stabil, dan tidak banyak konflik, karena tingkat toleransi yang tinggi,” ungkap dia.

Pada kegiatan tersebut Safrizal juga menyerahkan sumbangan kepada beberapa yayasan, diantaranya Yayasan Pondok Pesantren Pembina Ummat As-Sidiqin Kurau (Rp140.000.000), Yayasan Roudlatul Mutta’alimin Al-Baisuni Jelutung (Rp140.000.000), Lembaga TPA Al-Hikmah Kurau (Rp90.000.000), dan Yayasan Roudlatul Muttaqin Namang (Rp80.000.000).

“Setiap tahun menganggarkan hibah kepada masjid, pesantren, lembaga pendidikan Islam, kelompok di bidang keagamaan. Mudah-mudahan ini menjadi syiar Islam yang dipelopori Pemprov Babel bekerja sama dengan segenap dengan masyarakat,” pungkasnya. (*)

Sumber: Dinas Kominfo

 

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *