HeadlinePemkot Pangkalpinang

Lusje Harap Siswa SD Lulus 100 Persen

PANGKALPINANG – Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan monitor pelaksanaan Ujian Nasional tingkat SD se-kota Pangkalpinang. Kali ini Lusje yang didampingi Kepala Dinas Pendidikan Kota Pangkalpinang sambangi SD Negeri 20 Kota Pangkalpinang, Rabu (15/5/2024).

“Ada delapan puluh dua peserta, siswa yang mengikuti ujian nasional ini dan ada satu peserta siswa yang sakit. Ada mekanisme tersendiri untuk yang sakit, seperti ujian susulan atau kalau dia tidak bisa ujian susulan ada petugas yang menemuinya untuk mengawasi dia ujian”, ujar Lusje.

Baca juga  Sambut Ketua Dekranasda Babel, Bunda Elizia Kenalkan Kerajinan Tas Limbah Plastik

Lusje harap semua siswa lulus agar bisa kejenjang selanjutnya yakni tingkat SMP. Menurutnya, siswa-siswi sudah belajar bahwa akan berhasil. Pada kesempatan tersebut, Lusje juga memeriksa sarana dan prasarana pendidikan di SD Negeri 20 Pangkalpinang.

“Saya juga mengecek kelayakan gedung dan sarana sekolah. Saya sampaikan ke Kepala Dinas Pendidikan bahwa asbes dari sisi kesehatan kurang baik, untuk tahun ini belum ada anggaran dan mudah-mudahan ada anggaran yang memungkinkan untuk prioritas TK, SD, dan SMP se-Kota Pangkalpinang”, tegas Lusje.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!