PT Timah Terus Tingkatkan Kualitas Hidup Masyarakat dengan Mobil Sehat

PANGKALPINANG – Sebagai perusahaan yang terus berkomitmen terhadap tanggung jawab sosial dan kesejahteraan masyarakat, PT Timah secara konsisten memberikan pelayanan kesehatan bagi masyarakat melalui program Mobil Sehat, Selasa (06/08/2024).
Pelayanan kesehatan gratis ini ditujukan bagi masyarakat yang tinggal di sekitar wilayah operasional tambang, sebagai bagian dari upaya berkelanjutan perusahaan untuk meningkatkan kualitas hidup melalui akses yang lebih baik terhadap layanan kesehatan.
Sejak dimulainya pada tahun 2020, Mobil Sehat PT Timah telah melayani ribuan masyarakat di berbagai wilayah. Saat ini, PT Timah telah memiliki tiga armada Mobil Sehat yang ditempatkan di Pulau Bangka, Pulau Belitung, dan Kabupaten Karimun di Provinsi Kepulauan Riau.
Kehadiran Mobil Sehat selalu disambut antusias oleh masyarakat, dengan ratusan warga memanfaatkan layanan kesehatan setiap kali mobil tersebut hadir.
Pelayanan kesehatan gratis di Mobil Sehat PT Timah mencakup pemeriksaan kesehatan, konsultasi dokter, obat-obatan gratis, serta penyuluhan dan edukasi kesehatan. Program ini dirancang untuk memberikan akses mudah dan berkualitas kepada masyarakat yang membutuhkan, khususnya mereka yang tinggal di daerah lingkar tambang yang mungkin memiliki keterbatasan akses ke fasilitas kesehatan.