HeadlinePemkot Pangkalpinang

Budi Pimpin Rapat Pengendalian Pembangunan Kawasan Wisata Pantai Pasir Padi

PANGKALPINANG – Penjabat Wali Kota Pangkalpinang, Budi Utama, memimpin rapat teknis lapangan terkait pengendalian kegiatan strategis Pemerintah Kota Pangkalpinang untuk tahun anggaran 2024 di Pantai Pasir Padi, Selasa (8/10/2024).

Salah satu proyek strategis yang dibahas adalah pembangunan long segmen dan broadwalk (jalur pejalan kaki/jalan setapak) di kawasan wisata Pantai Pasir Padi, yang dirancang untuk mempercantik kawasan tersebut dan meningkatkan daya tarik wisatawan lokal maupun mancanegara.

Budi Utama menjelaskan bahwa pembangunan broadwalk akan menghubungkan berbagai spot wisata yang sudah terbangun di sekitar danau yang ada di kawasan tersebut.

Baca juga  PKK Kota Pangkalpinang Lakukan Monitoring dan Evaluasi untuk Persiapan Lomba 2024

“Nantinya, danau akan diisi dengan ikan-ikan yang berada di bawah broadwalk, sehingga pengunjung dapat menikmati pemandangan yang lebih menarik,” ujarnya.

Proyek pembangunan ini didanai melalui Dana Alokasi Khusus (DAK) dan progresnya sudah mencapai 63 persen. Pembangunan akan terus berlanjut hingga tahun 2025 mendatang.

Selain itu, kawasan ini juga akan dilengkapi dengan berbagai fasilitas tambahan, seperti penghijauan, taman, jalan setapak berbahan conblock, serta area camping ground.

1 2Laman berikutnya

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!